Peringati Hari Ibu, Destinasi Bekasi Berikan Apresiasi Untukmu-Wanita Pilihan Terhebat

oleh -1,405 views
oleh

BEKASI – Penghargaan diberikan Kota Bekasi pada kaum wanita. Melalui momentum Hari Ibu, Minggu (22/12), program Wanita Inspirasi Bekasi 2019 digulirkan. Tema besarnya Apresiasi Untukmu-Wanita Pilihan Terhebat. Venuenya berada di Kirana Sport Center, Villa Meutia Kirana, Bekasi, Jawa Barat.

Seleksi ketat sebelumnya dilakukan untuk menetapkan 10 nominasi. Jumlah tersebut 5% dari total 200 list nama wanita menginspirasi dan berprestasi yang ada di Kota Bekasi. Dari total nama tersebut, sebelumnya sudah dikurasi menjadi 30 nominasi. Hingga, akhirnya terpilih Top 10 Wanita Inspirasi Bekasi 2019.

“Hari Ibu menjadi momentum sakral bagi kaum wanita. Alhamdulillah, saya bersyukur menjadi salah satu penerima penghargaan tersebut. Anugrah Wanita Inspirasi Bekasi 2019 diberikan melalui kategori Bidang Seni Budaya dan Pariwisata,” papar Dini Gunawan selaku penerima penghargaan.

Pemilihan perayaan Hari Ibu setiap tanggal 22 Desember di Indonesia sangat menarik. Sebab, perayaan tersebut Kongres Perempuan Indonesia III pada 22-27 Juli 1938 di Bandung, Jawa Barat. Hasil kongres itu lalu dikuatkan dengan keputusan Presiden Soekarno melalui Kepres Nomor 316 tahun 1959.

“Kota Bekasi selalu ramah pada siapapun, termasuk kaum ibu. Buktinya, kami berikan apresiasi pada wanita menginspirasi dan berprestasi. Agenda tersebut menjadi momentum puncak perayaan Hari Ibu di Kota Bekasi,” ungkap Wakil Walikota Kota Bekasi, Tri Adhianto.

Dikemas menarik, program Wanita Inspirasi Bekasi 2019 menebar beragam kemeriahan. Ada live music melalui band performance. Ada group band Top 40 dan Victoria. Event juga menampilkan Percussion performance melalui aksi Couple Zone Percussion. Ada juga magic show versi Jessica ‘Ilusination’ lalu doorprize berupa barang elektronik.

“Kemasan agenda penghargaan sangatlah meriah. Sebab, momentum ini juga menjadi ruang ekspreasi bagi para pelaku seni kreatif. Mereka semua dirangkul untuk menunjukan kemampuannya. Kami ingin menunjukan beragam potensi dan keunikan yang dimiliki Bekasi. Sebab, Bekasi itu luar biasa,” katanya.

Sementara itu, Wiwiek Hargono, mengungkapkan, pemberian penghargaan ini diharapkan dapat menjadi pemantik lahirkan ibu-ibu atau wanita di Kota Bekasi untuk tergerak melakukan hal yang sama.

“Mudah-mudahan apa yang sudah dilakukan (para wanita inspirasi) dapat diteruskan serta mendapatkan keberkahan dari Allah, saya ingin seluruh ibu dimanapun berada selalu berbahagia, karena ibu yang selalu mampu siang dan malam membuat anak-anaknya tidak menangis,” paparnya.

Adapun 10 wanita inspirasi yang menerima penghargaan diantaranya, Dokter Inge pendiri Perempuan Sadar Vagina, Khotim Sobaria kepala Sekolah, Lilis Komalawati wakil kepala sekolah guru berprestasi.

Pengusaha Harti Sugiarti Muntako, Paini pemberdaya disabilitas, Ekowati kepala sekolah berprestasi, Harti Supriatin guru matematika berprestasi, Lestia Dewi ketua Sahabat Sampah, Widia ketua Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia. Dini Irma Damayanti penggerak Seni Budaya dan Pariwisata Kota Bekasi sekaligus Pengelola sanggar Seni Wayang Ajen yang sudah mendapat penghargaan dari berbagai festival di tingkat internasional.

Destinasi Pariwisata Kota Bekasi.

Sebagai destinasi, beragam experience terbaik selalu ditawarkan Bekasi. Kekuatan alamnya diantaranya diwakili oleh Curug Parigi, Danau Cibeureum, Situ Gede Bekasi, Pantai Mekar, Pantai Muara Beting, Pantai Muara Gembong, dan Danau Marakash. Destinasi religinya seperti, Islamic Center Bekasi, Pura Agung Tirta Bhuana Bekasi, hingga Vihara Dharma Jaya.

Untuk destinasi buatannya, diantaranya Piramida Terbalik Summarecon Bekasi, Taman Buaya Indonesia, dan Taman Sehati. Ada juga Jababeka Botanical Garden, Puri Nirwana Park, juga Go! Wet Waterpark. Bekasi juga memiliki wisata belanja menarik melalui Metropolitan Mall Bekasi, Revo Town Mall, Grand Galaxy Park, Bekasi Square, juga Lagoon Avenue Bekasi.

“Tetap datang ke Bekasi. Sebab, ada beragam aktivitas wisata yang bisa dinikmati di sana. Suasananya juga hangat karena Bekasi selalu ramah kepada para pendatang,” tegas Tri Adhianto.

Melengkapi experience, Bekasi juga menawarkan beragam kuliner nikmat bagi wisatawan. Sebut saja Sayur Gabus Pucung, Bir Pletok, Bandeng Rorod, Kue Rangi, hingga Dodol Betawi. Ada juga kuliner Kembang Goyang, Kue Biji Ketapang, Kue Telur Gabus, Kue Dongkal, juga Kue Akar Kelapa.

“Bekasi banyak memberikan experience kepada setiap wisatawan yang mengunjunginya. Siapapun akan dibuat terkesan. Secara geografis, posisinya juga dekat dengan Jakarta. Aksebilitas dan amenitas, Infrastruktur penunjangnya juga sangat bagus dan maju,” Tri Adhianto.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *