Kekayaan Destinasi Surabaya Harus Dieksplor Saat Lebaran

oleh -1,811 views
oleh

SUARAJATIM.CO.ID – Menteri Pariwisata Arief Yahya sepertinya sangat faham destinasi wisata di Jawa Timur. Terlebih, di Surabaya. Ragam atraksi di Kota Pahlawan itu begitu banyak. Dan, hampir semua punya keunikan tersendiri. #PesonaDestinasiLebaran2018 di Surabaya wajib dikunjungi dalam #PesonaMudik2018.

“Saya pernah hidup lama di Surabaya. Kalau lagi mudik ke Surabaya, jangan lupa menikmati destinasi wisatanya. Saya rekomendasi ke sana deh,” tutur Arief Yahya.

Biar Anda cepat membuat keputusan, ini #Top10DestinasiLebaran2018 yang wajib dikunjungi saat berada di Jawa Timur, versi TripAdvisor.

1. House Of Sampoerna

Museum ini menyuguhkan berbagai cara pembuatan rokok sejak zaman dulu. Uniknya meski museum ini menawarkan berbagai hal mengenai rokok, traveler tak akan mencium bau rokok sama sekali.

Museum yang dulunya merupakan panti asuhan ini memiliki arsitektur khas kolonial dengan pilar-pilar yang tinggi besar. Bangunan museumnya sendiri tidak luas dan hanya terdiri dari dua lantai. Namun, informasi yang Anda dapatkan di sini cukup memuaskan – mulai dari silsilah penerus hingga jajaran pimpinan Sampoerna. Berbagai macam lukisan yang menggambarkan suasana di pabrik dan kebiasaan merokok masyarakat pribumi sejak dulu juga terpajang lengkap. Tak hanya itu, koleksi bungkus korek dari masa ke masa hingga beberapa koleksi pribadi juga ada di sini.

Lokasinya berada di Taman Sampoerna 6 Surabaya. Tempat yang nyaman dan bersih membuat tempat ini dinobatkan sebagai destinasi wisata terbaik di Surabaya versi Tripadvisor.

2. Masjid Al-Akbar

Tempat wisata di Surabaya ini adalah salah satu yang favorit bagi kaum muslim. Masjid ini merupakan masjid terbesar kedua di Indonesia setelah Masjid Istiqlal di Jakarta. Adapun keunikan masjid ini adalah desain kubah berwarna biru-hijau dengan struktur daun yang memberikan kesan sejuk dan damai. Selain itu, desain interiornya pun tak kalah menarik dan mewah.

Berlokasi di Jalan Masjid Al-Akbar Timur no. 1 Pagesangan, Jambangan, Surabaya. Pengunjung yang datang tidak hanya untuk melakukan ibadah. Anda juga dapat menikmati pemandangan Kota Surabaya, Sidoarjo, hingga Bangkalan (Madura) melalui menara setingi 99 meter.

3. Tunjungan Plaza

Mal terbesar di Surabaya ini cocok bagi traveler pecinta belanja. Di sana traveler akan dimanjakan beragam produk menarik, mulai dari pakaian, sepatu, makanan, alat elektronik dan sebagainya.

4. Jembatan Suramadu

Belum lengkap ke Surabaya bila tak mengunjungi Jembatan Suramadu. Jembatan penyeberangan ini menjadi ikon dari Kota Surabaya dan Madura.

Tak hanya bisa menikmati keindahan jembatan, Traveler yang melintasi Suramadu juga akan mendapatkan suguhan pemandangan laut yang menakjubkan.

5. Surabaya Town Square

Mall yang satu ini tak cuma jadi pusat perbelanjaan saja tapi juga tempat nongkrong anak muda Surabaya.

Banyaknya bar dan resto yang ada di sana cocok digunakan mereka yang sedang bersantai. Sekilas pemandangan ini mirip seperti kafe di Tokyo, Jepang.

6. Taman Bungkul

Boleh jadi, Anda tidak lagi asing dengan nama taman yang satu ini meski belum pernah menginjakkan kaki ke sini. Taman ini memang sangat termashyur dan menjadi salah satu fasilitas umum favorit warga Surabaya. Pemuda-pemudi dan keluarga tumpah ruah di sini untuk sekadar melakukan relaksasi atau berkumpul dengan komunitas.

Berlokasi di Jalan Taman Bungkul, Darmo, Wonokoromo, Surabaya, Selain menjadi taman bagi publik yang dilengkapi koneksi internet nirkabel gratis dan air minum langsung dari kran, Taman Bungkul rupanya juga temasuk salah satu destinasi wisata ziarah. Di kawasan ini terdapat makam Sunan Bungkul, seorang ulama besar pada masa Kerajaan Majaphit.

7. Tugu Pahlawan

Kurang afdol rasanya jika Anda mengunjungi Surabaya tanpa menyaksikan monumen yang satu ini. Lokasinya juga berada di kompleks yang sama dengan Museum Sepuluh November. Dengan demikian, dalam satu lokasi yang sama, Anda bisa menemukan dua objek wisata sekaligus.

Monumen ini berwarna putih dan menjulang setinggi 41,1 meter, berbentuk paku terbalik, lokasinya di Jalan Pahlawan, Surabaya. Sekelilingnya merupakan lapangan luas berwarna hijau. Di bagian depan pintu masuk, Anda akan disambut oleh patung Ir. Soekarno dan Mohammad Hatta yang berdiri berdampingan. Di belakangnya, ada pilar-pilar berwarna putih dengan patung burung garuda di bagian atasnya.

8. Monumen Kapal Selam

Museum ini punya keunikan yang tak dimiliki lainnya. Yakni lokasinya yang berada di sebuah kapal selam raksasa dengan berbagai perlengkapannya yang masih lengkap. Di dalam kapal ini, traveler bisa melihat lebih dekat sejarah kapal selam dan sebagainya.

Tak cuma untuk orang dewasa, museum ini juga cocok untuk menambah pengetahuan anak-anak tentang perkapalan di Indonesia. Lokasinya berada di Jalan Pemuda no. 39 Kaliasin, Genteng, Surabaya. Monumen ini memang merupakan kapal selam asli. Tidak tanggung-tanggung, kapal selam ini adalah KRI Pasopati 410 yang ikut bertempur pada peristiwa Laut Aru. Peristiwaini adalah pertempuran antara Indonesia dan Belanda yang terjadi di Laut Aru, Maluku, pada tanggal 5 Januari 1962.

9. Mall Galaxy

Kota Surabaya memang dikenal sebagai surganya belanja. Seperti mall yang satu ini misalnya. Menarkan berbagai macam pilihan produk yang diinginkan. Mulai dari kuliner, fashion sampai kebutuhan rumah tangga.

10. Masjid Cheng Ho

Anda mungkin pernah mendengar Masjid Cheng Ho di kota lain. Di Surabaya pun, Anda bisa menemukan masjid bernuansa muslim Tionghoa ini. Bangunan yang menyerupai kelenteng ini didominasi warna merah, hijau, dan kuning dengan ornamen yang kental nuansa Tiongkok

Ada beberapa keunikan pada masjid ini. Pertama, ukurannya yang kecil hanya seluas 11 x 11 (meter) ini diambil dari ukuran Kakbah saat pertama didirikan Nabi Ibrahim. Kedua, atap masjid dibuat berbentuk segi delapan menyerupai sarang laba-laba. Dalam kepercaayaan Tionghoa, angka delapan dianggap keberuntungan, dan sarang laba-laba adalah hal yang menyelamatkan Nabi Muhammad dari kejaran Quraisy.

Berlokasi di Jalan Gading no. 2 Ketabang, Genteng, Surabaya, Selain itu, jumlah anak tangga di pintu kanan dan kiri berjumlah lima dan enam. Angka ini merupakan simbol rukun Islam dan rukun iman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *