Mandalika Triathlon 2018 Gaungkan NTB Bangkit

oleh -1,646 views
oleh

SUARAJATIM.CO.ID- Gaung “NTB Bangkit” terus digelorakan banyak pihak dalam upaya pemulihan Lombok pasca guncangan gempa beberapa waktu lalu. Salah satunya Federasi Triathlon Indonesia yang menggelar kejuaraan triathlon berskala nasional bertajuk “Mandalika Triathlon 2018”.

Ajang yang didukung Kementerian Pariwisata ini tidak hanya makin memasyarakatkan olahraga triathlon di Indonesia, tapi juga sebagai upaya mempromosikan destinasi wisata Indonesia khususnya Nusa Tenggara Barat sebagai daerah wisata yang menarik. Ajang ini akan berlangsung pada Ahad (28/10) besok di kawasan The Mandalika, kawasan ekonomi khusus yang dikembangkan untuk menjadi destinasi wisata kelas dunia.

Abdul Karim Ronik selaku Ketua Pelaksana Mandalika Triathlon 2018 mengatakan, Mandalika Triathlon 2018 merupakan bagian dari kejuaraan nasional triathlon 2018. Event ini diharapkan tidak hanya membentuk bibit-bibit atlet triathlon Indonesia, tapi juga menjadi ajang promosi pariwisata Indonesia melalui ajang sport tourism. Kata Abdul, peserta yang sudah confirm sebanyak 153 orang. 3 peserta berasal dari negara Australia, Inggris dan Belanda.

“Kita harapkan melalui ajang ini dapat menjadikan Indonesia, khususnya Nusa Tenggara Barat sebagai sorotan,” ujar Abdul Karim.
Dengan begitu, ajang ini dapat menjadi sarana promosi yang efektif bagi kawasan Mandalika sebagai salah satu destinasi wisata prioritas dan NTB pada umumnya sebagai destinasi nasional.

“Mandalika Triathlon 2018” akan mengambil lokasi seluruhnya di kawasan “The Mandalika” yang memiliki luas keseluruhan mencapai 1.034 hektare. Lebih dari 130 peserta dari nasional ataupun mancanegara akan ambil bagian di acara ini.

Tidak ketinggalan 4 atlet triathlon nasional yang kemarin turun di ajang Asian Games akan ambil bagian di event ini. Mereka akan berkompetisi di tiga kategori, yakni Olympic Distance dengan renang sepanjang 1.500 meter, sepeda 40 kilometer dan lari 10 kilometer.

Sementara kategori kedua, sprint distance, para peserta akan turun di renang 750 meter, sepeda 20 kilometer dan lari 5 kilometer.

“Sementara untuk kategori youth dibawah 16 tahun, jarak tempuhnya seperempat dari jarak di sprint distance,” ujar Abdul Karim.

Salah satu atlet dari mancanegara, Alicia Derksema mengaku antusias untuk bisa ikut serta di ajang Mandalika Triathlon 2018. Warga berkebangsaan Spanyol ini sebelumnya juga ambil bagian di Bali Triathlon 2018.

“Saya tentunya sangat excited bisa ambil bagian. Mandalika, juga Lombok memiliki alam yang indah. Jadi berolahraga sambil menikmati alam di Mandalika akan sangat menarik,” ujar Alicia.

Ia mengaku tidak ada persiapan khusus untuk turun di ajang ini. Karena sebelumnya ia juga berlomba di Bali Triathlon, sehingga ia lebih banyak melakukan pemulihan kondisi sekaligus latihan-latihan ringan.

“Kita lihat besok hasilnya, yang jelas saya sangat excited,” ujar Alicia.

Asisten Deputi Bidang Pemasaran I Regional III Kementerian Pariwisata, Ricky Fauzi menjelaskan, Mandalika Triathlon 2018 merupakan salah satu dari tiga event yang didukung penyelenggaraannya oleh Kementerian Pariwisata dalam waktu yang bersamaan. Selain Mandalika Triathlon, Kemenpar juga mendukung Blibli Mekaki Marathon 2018 yang akan berlangsung di Pantai Mekaki, Lombok.

Serta satu kegiatan lainnya adalah famtrip sejumlah TA/TO ke berbagai destinasi wisata di Lombok.

“Hal ini menunjukkan bahwa Lombok dan NTB pada umumnya sudah mulai bangkit pasca guncangan gempa beberapa waktu lalu,” ujar Ricky didampingi Kabid Pemasaran Area II Regional III di Deputi Bidang Pemasaran I Kemenpar Hendry Noviardi.

Menurut Ricky, Lombok dan NTB pada umumnya memiliki banyak destinasi yang tidak terdampak gempa dan layak untuk dikunjungi.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mendukung pelaksanaan Mandalika Triathlon 2018. Ia mengapresiasi pelaksanaan kegiatan yang dilakukan di NTB karena dapat membantu pemulihan NTB pasca gempa.

“Hal ini juga sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo untuk dapat menyelenggarakan kegiatan di Lombok sebagai upaya pemulihan pariwisata NTB,” kata Arief Yahya.

Menpar mengatakan, pelaksanaan ajang sport tourism seperti Mandalika Triathlon 2018 memiliki media value yang tinggi. Sehingga akan sangat dalam sisi pemberitaan yang dapat menjadi sarana promosi bagi Mandalika dan NTB pada umumnya.

“Dalam sport tourism, media value itu selalu lebih tinggi nilainya. Sehingga akan menjadi promosi yang efektif,” ujar Menpar Arief Yahya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *