Wayang Ajen Siap Panaskan Tasikmalaya

oleh -1,375 views
oleh

SUARAJATUM.CO.ID, JAKARTA – Sang fenomenal Wayang Ajen kembali akan menggebrak. Kali ini Wayang Millenial itu bersiap kembali memanaskan Kota Tasikmalaya. Tepatnya di Lapangan Sepak Bola Desa Singajaya, Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (1/12).

Shownya dijamin oke. Apalagi dalam pertunjukannya, wayang yang sudah tampil di 50 negara itu akan bersinergi dengan berbagai unsur seni baik tradisi maupun modern. Apalagi kali ini Wayang Ajen juga akan berkolaborasi dengan Rita Tila. Seorang sinden terkenal dari Jawa Barat.

“Wayang Ajen ini memang fenomenal. Selalu mampu memberikan atraksi yang keren disetiap pertunjukannya. Makanya Wayang ini selalu diundang untuk tampil di luar negeri,” ujar Menteri Pariwisata Arief Yahya, Jumat (30/11).

Keunikan memang selalu ditawarkan Wayang Ajen. Wayang yang didalangi oleh Ki Dalang Wawan Gunawan itu menggunakan berbagai perpaduan ciamik. Kolaborasi wayang golek, multimedia, komposisi musik, dan seni lainnya menjadikannya layak untuk selalu ditunggu.

Wayang ini juga didukung penataan artistik panggung, keserasian tata cahaya, serta kostum yang harmonis. Bahasa yang digunakan pun tidak kaku. Hingga Wayang ini digandrungi juga oleh kaum millenial.

“Saking uniknya Wayang Ajen menjadi nomor satu di India tahun 2010. Wayang Ajen juga diakui UNESCO sebagai warisan budaya dunia. Ini bagian dari keunggulan budaya Indonesia. Ingat budaya itu semakin dilestarikan semakin mensejahterakan. Karena sangt diminati wisatawan mancanegara,” ungkap Menpar Arief.

Menteri asal Banyuwangi itu juga mengatakan, banyak pesan moral yang tersaji disetiap pementasan Wayang Ajen. Dan kerana bisa diterima semua kalangan, pesan ini menjadi sangat bermanfaat. Sehingga, wayang menjadi seni tontonan yang penuh tuntunan.

“Wayang Ajen mengkolaborasikan atraksi kesenian daerah dengan digital. Yang tentunya akan semakin banyak menarik anak muda untuk melihatnya. Imbasnya generasi muda akan semakin mencintai budayanya dan mau melestarikannyai” kata Menpar Arief Yahya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *