Kasihan Saraswati, Memilih Pasrah Lihat Hasil Pilkada Tangsel 2020

oleh -510 views
oleh

TANGERANG SELATAN – Bendera putih dikibarkan Calon Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Rahayu Saraswati di Pilkada Serentak 2020. Perolehan suaranya kalah dalam perhitungan cepat lembaga survey, Rabu (9/12). Diduetkan bersama Muhamad, tidak ada lagi manuver politik yang dilakukannya seperti di dalam masa kampanye. Muhamad-Saraswati sekarang lebih memilih pasrah menunggu hasil perhitungan manual KPU Kota Tangsel.

“Tidak ada yang boleh mendahului KPU. Harus KP yang menyampaikan. Hanya ada satu cara siapa yang bisa jadi pemenangnya, yaitu keputusan KPU,” ungkap Ketua Tim Kampanye Pemenangan Muhamad-Sara, Andra Soni.

Mengacu hasil hitung cepat Pilkada Tangsel 2020 pada Rabu (9/12), Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan unggul atas pesaingnya termasuk Muhamad-Saraswati. Indikator menempatkan Benyamin-Pilar unggul 42%, Muhamad-Saraswati 34,57%, dan 23,43% milik Azizah-Ruhamaben. Serupa Indikator, Lingkar Survey Indonesia (LSI) mencatat Benyamin-Pilar unggul hitung cepat 43,68%. Muhamad-Saraswati hanya mendapat slot 35,55%, lalu Azizah-Ruhamabenen membukukan suara 20,77%.

Kemenangan Benyamin-Pilar pun makin absolut. Sebab, Charta Politika mencatat Benyamin-Pilar meraih suara 39,12%. Untuk Muhamad-Saraswati memiliki suara 37,5% dan 23,38% menjadi catatan hasil Azizah-Ruhamaben. Andra menambahkan, peritungan manual KPU menjadi hasil Pilkada Tangsel 2020 yang sebenarnya.

“Kami tidak mempertanyakan (hitung cepat), tapi memastikan proses pilkada melalui tahapan penghitungan suara melalui rekapitulasi maual KPU,” katanya.(****)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *