PSSI Itu Bisa Maju Kalau Dipimpin Sosok seperti LaNyalla

oleh -1,396 views
oleh

JAKARTA – Mantan asisten Pelatih Timnas U-23 tahun 2013, Muhammad Zein Al Hadad, memuji sosok AA LaNyalla Mahmud Mattalitti. Menurutnya, LaNyalla mampu mendongkrak sepak bola Tanah Air di mata dunia dan cocok memimpin organisasi seperti PSSI.

Pria yang akrab disapa Coach Mamak itu mengatakan LaNyalla yang kini menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, memiliki jiwa kepemimpinan yang berani dan jujur.

“Saya kenal Pak LaNyalla, beliau adalah seorang pemimpin yang dikenal tegas, berani dan jujur. PSSI itu harus dipimpin orang seperti pak Nyalla. Kalau mau maju ya orangnya seperti pak Nyalla itu yang mimpin,” ujar Coach Mamak.

Coach Mamak juga menyayangkan kesempatan LaNyalla memimpin PSSI begitu singkat saat itu. Apabila diberi kesempatan lebih lama memimpin PSSI, ia yakin LaNyalla mampu mendongkrak sepak bola Tanah Air.

Coach Mamak mengingatkan momen Timnas U-19 saat menjuarai Piala AFF U-19 2013, ia menyebut keberhasilan Evan Dimas dan kawan-kawan saat itu tak lepas dari jiwa kepemimpinan LaNyalla.

Sebab, saat Timnas u-19 menjuarai Piala AFF U-19 2013, LaNyalla menjabat sebagai Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sepak Bola Indonesia.

“Pak LaNyalla saat di PSSI waktu itu sempa membawa Timnas U-19 menjadi juara. Sayang banget, beliau tidak lama di PSSI. Mungkin kalau diberi kesempatan lebih lama, saya yakin Pak LaNyalla bisa mendongkrak prestasi sepak bola kita,” jelasnya.

Terkait keputusan PSSI yang akan mempercepat Kongres Luar Biasa (KLB) dengan rencana agenda pemilihan Ketua Umum PSSI, Coach Mamak menyebut bahwa LaNyalla sangat pantas menduduki kursi PSSI 1 tersebut.

“Pak LaNyalla pantas sekali untuk kembali menjabat Ketum PSSI, kenapa? Beliau sudah pernah memimpin di PSSI dan memiliki pengalaman di sepak bola. Dan juga kepemimpinannya bagus dan teruji. Beliau pernah menjadi Ketua Umum KONI Jatim, Ketum Kadin Jatim, Pernah jadi Ketum PSSI, jadi jiwa kepemimpinannya sudah ada,” ungkapnya.

Meski demikian, Coach Mamak mengatakan siapa pun yang terpilih nantinya menjadi Ketua Umum PSSI, mereka itu yang terbaik dan akan mampu memajukan sepak bola Tanah Air.

“Saya tahu beliau (LaNyalla) itu emang orangnya tegas, berani, agamanya juga bagus dan pernah menjadi Ketum PSSI, jadi kalau diberi kesempatan lagi, sangat pantas. Tapi bukan berarti (calon, red) yang lain tidak pantas,” katanya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *